Makanan-Minuman Pembakar Lemak Tubuh

minuman pembakar lemak makanan pembakar lemak
Buat Anda yang saat ini sedang program diet OCD, Bunda ingin kasih tahu bahwa ada beberapa makanan dan minuman pembakar lemak yang bisa membantu mempercepat program diet Anda. Meluluhkan lemak dalam sekejab bukan hal sulit. Anda hanya perlu disiplin memilih asupan, serta tak melupakan aktivitas fisik.

Khususnya makanan, ternyata aspek ini memiliki peran penting dalam pembakaran lemak. Berikut beberapa makanan yang mampu membakar lemak lebih efektif, seperti dilansir Health.

Hot chocolate

Cokelat mengandung antioksidan di mana mengurangi tingkat kortisol, hormon stres yang menyebabkan tubuh Anda sulit menyusutkan lemak perut. Satu studi di Cornell University menemukan bahwa konsentrasi antioksidan dalam cokelat panas mengandung lima kali leih besar daripada di teh hitam. Kombinasi cokelat panas dengan protein juga dapat membantu otot Anda lebih cepat pulih dari latihan yang sulit.

Sup ayam

Orang yang mekan kaldu atau sup sayur akan lebih sedikit mengonsumsi kalori secara keseluruhan,kata Rania Batayneh, MPH, nutritionist dan penulis The One One One Diet. Air dalam sup membantu mengisi perut dan meningkatkan rasa kenyanng. Selain itu, makan sup juga membantu memperlambat makan, sehingga Anda selalu memiliki perasaan kenyang.

Kopi

Kopi juga bisa meningkatkan suasana hati Anda, meningkatkan metabolisme dengan kandungan antioxidant chlorogenic acid (CGA) yang meningkatkan penggunaan lemak di tubuh sebagai energi. Bowden mengatakan bahwa penelitian menunjukkan senyawa kimia dapat memperlambat pelepasan glukosa ke dalam aliran darah setelah makan sambil menurunkan resistensi insulin untuk mencegah kenaikan berat badan.

Semoga bermanfaat...

0 Komentar

Post a Comment